Kami telah menyederhanakan dan melakukan perubahan Syarat dan Ketentuan Umum yang mengatur hubungan perbankan kami dengan Anda sebagai nasabah. Syarat dan Ketentuan Umum yang telah diperbarui tersebut kini akan mencakup dokumen-dokumen berikut dalam kerangka dokumentasi yang sama:
Perubahan Syarat dan Ketentuan Umum PT Bank HSBC Indonesia
(Berlaku efektif 1 Januari 2026)
(1) Perjanjian Induk Layanan
yang menetapkan ketentuan-ketentuan penting yang mengatur keseluruhan hubungan perbankan kami dengan Anda dan nasabah korporasi kami lainnya; bersama dengan
(2) Aneks Kerahasiaan dan Regulasi
yang menetapkan kewajiban para pihak sehubungan dengan informasi rahasia, informasi nasabah, dan kepatuhan pajak;
(3) Ketentuan Negara Indonesia
yang menetapkan ketentuan-ketentuan khusus yang diperlukan dari perspektif hukum, peraturan, dan operasional Indonesia;
(4) Ketentuan Produk dan Layanan
yang menetapkan syarat dan ketentuan terkait dengan produk dan layanan rekening yang berlaku untuk Anda;
(5) Lampiran Layanan E-Channel
Aneks HSBCnet dan Tindakan Keamanan E-Channels, yang mana berlaku untuk Anda jika Anda memiliki profil HSBCnet dengan kami;
(6) Syarat dan Ketentuan Kartu Kredit Korporasi HSBC
yang mana berlaku untuk Anda jika Anda memiliki layanan kartu kredit korporasi dengan kami.
Apa saja perubahan utamanya?
Syarat & Ketentuan Baru tidak secara material mengubah syarat dan ketentuan yang mengatur hubungan kami dengan Anda.
Beberapa ketentuan penting untuk perhatian Anda:
Perjanjian Induk Layanan (MSA) terbaru telah disederhanakan dari sisi penyusunan, sehingga syarat dan ketentuan dapat diberikan dalam bahasa yang lebih pendek dan lebih jelas.
Karena penyederhanaan ketentuan tersebut, penomoran ketentuan/pasal akan berbeda dari versi Syarat dan Ketentuan Umum yang telah ada.
Pasal baru 19 dalam MSA tentang penggunaan dan penerimaan tanda tangan elektronik telah diperkenalkan untuk menyesuaikan praktik pasar saat ini.
Jika terjadi Peristiwa Keadaan Kahar (lihat MSA terbaru untuk definisi lengkap), Anda sekarang dapat menangguhkan pelaksanaan kewajiban yang terkait sebagai nasabah berdasarkan pasal 10.5 dari MSA terbaru.
Ganti rugi berdasarkan pasal 10.7 MSA sekarang dibatasi pada kerugian langsung, dan tidak akan berlaku jika kerugian langsung tersebut disebabkan oleh kelalaian atau kesengajaan bank
Harap baca Syarat & Ketentuan Baru untuk lebih memahami poin-poin penting di atas. Kami akan tetap menyimpan versi sebelumnya dari Syarat & Ketentuan Umum di situs web kami (yang dapat ditemukan di tautan ini) untuk referensi Anda hingga tanggal 31 Maret 2026. Syarat & Ketentuan Baru akan berlaku efektif pada 1 Januari 2026 (“Tanggal Efektif”).
Apa saja perubahan utamanya?
Anda disarankan untuk membaca isi Syarat & Ketentuan Baru ini dengan seksama untuk dapat mengerti dampak syarat dan ketentuan tersebut secara menyeluruh, dan Anda dapat mencari nasihat hukum independen apabila diperlukan.
(PENTING) Sampaikan kekhawatiran Anda kepada kami sebelum tanggal 31 Desember 2025, jika tidak, kami akan menganggap Anda telah menyetujui Syarat & Ketentuan Baru dan oleh karenanya mengatur hubungan antara HSBC dan Anda terhitung Tanggal Efektif.
Jika Anda memerlukan informasi lebih lanjut mengenai perubahan yang dijelaskan disini atau ada pertanyaan, jangan ragu untuk menghubungi Relationship Manager Anda.
Silakan menghubungi kami bila Anda membutuhkan informasi lebih lanjut di:
• Relationship Manager Anda; atau
• HSBC Corporate Contact Center
1500237/(62-21) 25514777