FATCA - Foreign Account Tax Compliance Act

Ada sejumlah perubahan besar yang dibuat oleh regulator keuangan, pemerintah, dan bank untuk menjamin perlindungan dan keamanan jangka panjang dari sistem keuangan maupun kepentingan nasabah. Salah satu perubahan itu adalah Undang-Undang Kepatuhan Pajak Rekening Asing (Foreign Account Tax Compliance Act atau “FATCA”) yang mulai berlaku terhitung sejak 1 Juli 2014.

HSBC berkomitmen untuk sepenuhnya mematuhi FATCA di semua negara tempat kami beroperasi. Bank dan organisasi keuangan lain juga terpengaruh, namun pendekatan mereka dalam melaksanakan FATCA mungkin berbeda dengan pendekatan HSBC.

FATCA berdampak pada banyak nasabah HSBC. Kami dapat menghubungi Anda untuk permintaan dokumen atau informasi lebih lanjut guna memverifikasi status pajak Anda sesuai ketentuan FATCA. Mohon diperhatikan bahwa Anda mungkin menerima lebih dari satu permintaan informasi jika Anda memiliki hubungan yang berbeda dengan sejumlah anggota HSBC Group. Tanggapan Anda terhadap semua permintaan informasi pajak bahkan meskipun Anda yakin telah memberikan informasi yang diminta merupakan hal penting.

Jika ada pertanyaan lebih lanjut tentang FATCA/peraturan perundangan setempat dan posisi Anda dalam hal pajak, silakan hubungi konsultan pajak karena HSBC tidak dapat memberikan saran mengenai perpajakan.

Untuk informasi lebih lanjut tentang FATCA, silakan kunjungi http://fatca.hsbc.com/

Hubungi kami

Pertanyaan dan saran
1500237

atau

+62 21 25514777
(dari luar negeri)

GPN logo